71 Jembatan Penghubung Dibangun pada Masa Dendi Ramadhona
Post by Nanang kominfo - 22 July 2024
Pesawaran - Salah satu misi yang diemban Bupati Pesawaran Dendi Ramadhona bersama Wakilnya Kolonel (Purn) Marzuki adalah Menyediakan Sarana Dan Infrastruktur Secara Berkelanjutan dan Berkualitas yang Berkeadilan dan Merata.
Tentu saja misi tersebut bertujuan agar meningkatkan kualitas infrastruktur dasar dan meningkatnya kualitas lingkungan hidup dalam mewujudkan pembangunan berkelanjutan.
Jembatan penghubung antar daerah menjadi salah satu prioritas utama kepemimpinan Dendi dan Marzuki dalam meningkatkan aksesibilitas antar wilayah dan sektor strategis di Bumi Andan Jejama.
Sejak dilantik menjadi Kepala Daerah di Bumi Andan Jejama pada 2016 silam, Bupati Dendi berkomitmen untuk memberikan infrastruktur yang memadai untuk masyarakat di 148 Desa 11 Kecamatan.
Secara berangsur melalui ketersediaan anggaran yang terbatas sampai tahun 2023, Bupati Dendi telah merampungkan 71 jembatan yang tersebar di seluruh kecamatan di Kabupaten Pesawaran.
Diuraikan, pada tahun 2017 Bupati Dendi telah membangun sebanyak 15 unit jembatan, lalu 2018 sebanyak 20 unit, kemudian tahun 2019 sebanyak 20 unit.
Dilanjutkan pada tahun 2020 – 2022 pada masa pandemi Covid 19, dimana pemerintah dituntut untuk mengalokasikan anggaran yang tersedia untuk penanganan Covid-19 sehingga hanya terbangun sebanyak 8 unit.
Dan sampai di tahun 2023 dibangun sebanyak 8 unit, dengan total keseluruhan sebanyak 71.
Jembatan Way Buah di Desa Bunut Seberang Kecamatan Way Ratai, jembatan KAWAGU (Kampung Sawah -Waylinti – Gunung rejo) Desa Wiyono dan jembatan penghubung antara Desa Pujorahayu dengan Desa Lumbirejo Kecamatan Negeri Katon menjadi salah satu saksi bisu jembatan yang telah dibangun orang nomor satu di Kabupaten Pesawaran itu.
Tak hanya jembatan, infrastruktur lainnya, seperti jalan, irigasi, pendidikan, rung terbuka hijau, sarana olah raga, taman kota, balai adat, tanggul, rehab bendungan, telah banyak dibangun di masa Bupati Dendi.
Bupati Dendi melalui Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Pesawaran Zainal Fikri menegaskan bahwa pihaknya terus menerima aspirasi dari masyarakat melalui musyawarah perencanaan pembangunan (musrenbang) yang digelar agar semua pembangunan dapat menyentuh seluruh lapisan masyarakat di Bumi Andan Jejama.
Terkait jembatan di Dusun Pancur Desa Hurun Kecamatan Teluk Pandan kabupaten setempat, pihaknya telah memulai pembangunan jembatan pada tahun 2021 dan sudah dapat dioperasikan.
"Namun sambungnya, memang disana dibutuhkan tiga jembatan untuk melewati sungai, saat ini sudah terbangun satu jembatan, dibutuhkan dua jembatan lagi, kedepan jembatan itu akan segera dibangun," terangnya.
Zaenal Fikri menambahkan, pembangunan infrastruktur di desa tersebut juga sudah banyak dilakukan, dari peningkatan jalan lapen ke hotmix dan lain lain.